Sabtu, 08 Maret 2014

TUGAS 2 (Pertemuan Kedua)




DESKRIPSI
MENGENAI PROSES PERKULIAHAN KEDUA
SENI RUPA


Dosen Pengampu        : Drs. Jajang Suryana, M.Si.
NIP                           : 19591025986031002
                       Mata Kuliah               : Pendidikan Seni Rupa

Oleh
Nama                           : Ni Ketut Yantiningsih                     
NIM                            : 1111031190


KELAS E
SEMESTER VI


JURUSAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA
2014




Deskripsi Mengenai Proses Perkuliahan Kedua
Seni Rupa

Oleh
Ni Ketut Yantiningsih
1111031190
E/VI

Pada saat perkuliahan seni rupa di ruang DKV kampus bawah UNDIKSHA. Tepatnya hari senin tanggal 24 Februari 2014. Saat itu saya memakai pakian olahraga yang bertujuan memudahkan kami untuk bergerak serta melukis. Adapun perlengkapan yang bawa yaitu kertas gambar A4, water color, penggaris, kuas yang memiliki bulu putih kasar, kuas yang memiliki bulu hitam halus, palet, lap yang berguna untuk membersihkan lantai serta membawa surat kabar agar lantai yang ada di ruang DKV seni rupa tetap terjaga bersih.
Sebelum kami menggambar, Bapak Drs. Jajang S. M.Si memberikan penjelasan mengenai apa yang harus kita lakukan pada saat melukis yaitu mengenai Finger Painting yaitu dapat menggunakan tepung kanji + sumba dan cat air serta kertas gambar. Diatas kertas gambar dituangkan noda-noda cat air, selanjutnya kertas gambar tersebut dilipat dan digosok dengan menggunakan penggaris. Tempat menggosokkannya pun harus di tempat yang rata, yang berguna sebagai pembangkit inspirasi peserta didik di dalam proses melukis.
Beliau menunjukkan hasil karya dari rekan-rekan seni rupa yang begitu indah. Ketika saya melihat karya-karya tersebut saya sempat berpikir, apakah saya bisa menggambar seperti karya anak seni rupa? walaupun tidak seindah yang telah mereka gambar. Ketika kami mulai melukis setelah diberikan penjelasan dari beliau. Penjelasannya sangat bermanfaat khususnya bagi saya. Ketika saya melukis, ada beberapa kesalahan yang telah saya perbuat yaitu Pertama, ketika melukis harus satu arah. Kedua, warna yang digunakan harus kontras. Ketiga, ketika sedang menekan kertas gambar saat ingin membentuk cat air, cukup menggosokkannya 2 kali agar kertas gambar tersebut tidak mudah sobek. Lukisan yang telah saya buat yaitu burung hantu.
        

   Gambar 1. Burung Hantu


   Gambar 2. Kepala Burung Hantu      

Demikianlah deskripsi yang saya buat, apabila terdapat kesalahan dan kekurangan. dalam deskripsi yang saya susun ini. Saya mohon maaf akhir kata saya ucapkan terima kasih.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar